Sabtu, 09 November 2019 bertempat di Lapangan Bola Volly Pedukuhan Tangkilan Desa Sumbermulyo Kecamatan Bambanglipuro dilselenggarakan Peringatan Hari Sumpah Pemuda dan Hari Pahlawan Tahun 2019 dengan mengambil tema "SATUKAN LANGKAH UNTUK INDONESIA".
Dalam sambutannya, Camat Bambanglipuro Drs. LUKAS SUMANASA, M.Kes mengapresiasi warga masyarakat Tangkilan Sumbermulyo yang dimotori oleh Generasi Muda menyelenggarakan kegiatan sebagai wujud kecintaan kepada NKRI.
Hadir pada kegiatan tersebut Lurah Desa Sumbermulyo Dra. ANI WIDAYANI, M.IP, Dukuh Tangkilan, PokGiat LPMD Tangkilan, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.