Minggu, 31 Januari 2021 : Koperasi Unit Desa (KUD) "Tani Mulyo" Bambanglipuro menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tutup Buku Tahun 2020 dipimpin oleh Bapak RH. SUMIHARTO, SE, MBA Ketua KUD "Tani Mulyo" bertempat di Kantor KUD "Tani Mulyo" Kapanewon Bambanglipuro Bantul Yogyakarta.
Hadir pada RAT antara lain Drs. AGUS SULISTYANA, M.Si Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perindustrian Kabupaten Bantul, Drs. LUKAS SUMANASA, M.Kes Panewu Bambanglipuro, Kapolsek Bambanglipuro, Babinsa Sumbermulyo Bambanglipuro, Lurah se-Kapanewon Bambanglipuro dan Ketua KUD Tetangga.